Anelka pimpin rank Actim Index

Nicolas Anelka hingga tanggal 11 November 2008 memimpin poin tertinggi pada Actim Index untuk kategori secara keseluruhan atas sejumlah pemain di Liga Utama Inggris . Anelka meraih poin 289 unggul atas rekan setimnya Frank Lampard yang berada di urutan kedua yang meraih poin 275. Striker Liverpool, Dirk Kuyt menempati posisi ke-3 dengan poin 226.

Untuk posisi kiper, actim index tertinggi dipegang oleh kiper Liverpool, Pepe Reina, Sementara Cech berada pada urutan kedua. Kemudian disusul oleh Almunia, Friedel, dan Myhill kiper Hull. Untuk kategori Defender dipimpin oleh Jose Bosingwa yang juga menempati posisi 6 secara keseluruhan. Kapten Terry berada pada urutan ke-5 di bawah Abeloa, Turner, dan Caragher. Sementara posisi gelandang, Lampard berada di atas membawahi Geovanni, Denilson, Barry dan Ireland.

Untuk diketahui, The Actim Index adalah sistem pemberian rating atau nilai pada pemain di Premier League yang diperkenalkan sejak musim 2004/05. Statistik rating ini dilakukan oleh Universitas Salford berkerja sama dengan PA Sport. Sejak musim 2006/07, the Actim Index telah menambhkan faktor assist dan clean sheets ke dalam sistem ratingnya.

Sumber: http://actimindex.wordpress.com
0 Komentar untuk "Anelka pimpin rank Actim Index"
Back To Top